SELUMA – Sebanyak 165 CPNS yang dinyatakan lulus seleksi tahun lalu telah menerima SK. 50 di antaranya menerima langsung dari Bupati Seluma Bundra Jaya, sisanya diberikan di BKPSDM Seluma, Senin, 11 Januari 2021.
“Sudah dibagikan tadi, dibagi dua sesi, sesi pertama 50 orang yang diberikan secara simbolis oleh bupati, sisanya diberikan di kantor,” kata Kepala BKPSDM Seluma Ikhwan Effendi.
Kesemua CPNS tersebut akan langsung mulai bekerja karena posisi dan penempatan sudah ada.
“Langsung bekerja, karena TMT-nya 1 Desember lalu,” ungkap Ikhwan.
Sementara itu, Bundra secara khusus meminta kepada CPNS yang berasal dari luar Provinsi Bengkulu untuk maksimal dalam menjalankan pengabdiannya di Seluma dan baru bisa pindah tugas setelah 10 tahun.
“Mereka buat surat pernyataan 10 tahun baru bisa mengajukan pindah, kalau belum tidak akan di-acc. Dengan itu mereka harus bekerja sebaik mungkin untuk pelayanan di masyarakat,” tegasnya.
Untuk tahun 2021 ini, lanjut Bundra, Pemkab Seluma mengusulkan 900 kuota CPNS guna menutupi kekurangan ASN.
“Kita usulkan tahun ini, berapa jumlah kuota yang kita dapat enggak tahu, yang penting kita dapat,” pungkasnya. (Bencool/Tomi)